Pada Jum’at (14/2) FK UMS menyelenggarakan agenda Buka Bersama dan Sarasehan Akreditasi yang dihadiri oleh dosen-dosen FK UMS, mitra rumah sakit jejaring FK UMS serta puskes, dan tamu undangan lainnya. Agenda ini merupakan forum silaturahmi dan sosialisasi terkait persiapan akreditasi FK UMS dengan mitra RS jejaring dan puskesmas. Dekan FK UMS Dr. dr. Flora Ramona Sigit Prakoeswa, M.Kes, Sp.KK, Dipl. STD-HIV/AIDS, FINSDV, FAADV dalam pemaparannya berpesan bahwa akreditasi adalah suatu hal yang penting bagi semua institusi karena merupakan cerminan dar kualitas suatu institusi. Alhamdulillah acara pada sore hari itu berjalan dengan baik dan lancar, serta diharapkan membawa keberkahan dan kemanfaatan. Aamiin yra.