Rabu, 03 Juli 2019 telah di laksanakan pengabdian masyarakat oleh Dosen-dosen Fakultas Kedokteran Universitas Muhammadiyah Surakarta (FK UMS) bekerjasama dengan Perusahaan Listrik Negara (PLN).Pengabdian Masyarakat tersebut di laksanakan di Desa Trobayan, Kecamatan Kalijambe, Kabupaten Sragen. Kegiatan ini di biayai dari dana Corporate Social Responsibility (CSR) PLN yang di peroleh tim dosen FK UMS. Kegiatan yang bertajuk Kampung Sehat Desa Trobayan ini di harapkan dapat meningkatkan derajat kesehatan warga masyarakat Trobayan. Kegiatan berupa jambanisasi dan pelatihan kegawatan sederhana bagi kader. kedepan di harapkn Desa Trobayan menjadj desa percontohan Kampung Sehat bagi desa-desa lain.