Pada hari Jum’at, 19 Mei 2023 Bertempat di Masjid Fadlurrahman Kampus 1 Universitas Muhammadiyah Surakarta, sejumlah 17 orang pegawai UMS yang akan berangkat haji tahun 2023 mengikuti acara mangayubagyo calon jamaah haji.
Salah satu peserta haji yang berangkat, Dr. dr. Burhannudin Ichsan, M.Med.Ed, M.Kes yang merupakan dosen Fakultas Kedokteran UMS, turut terpilih sebagai penerima subsidi Haji periode 2023.
Acara yang berlangsung pada pukul 13.00 siang tersebut, dihadiri oleh Agung Siswanto, SE, selaku perwakilan dari BPSDM, Prof. Dr. apt. Muhammad Da’i , M.Si selaku Wakil Rektor II UMS. Pada kesempatan yang juga disampaikan tausiyah oleh Prof. Dr. Harun, M.Hum selaku perwakilan dari Badan Pembina Harian UMS kepada para calon jama’ah haji. Beliau menyampaikan agar bisa mengoptimalkan ibadah saat berada di tanah suci mekah dan madinah.
Semoga para calon ibadah haji dari UMS diberi kelancaran dan kemudahan dalam melaksanakan rukun dan sunah dalam berhaji sehingga menjadi haji yang mabrur dan kembali ke tanah air dalam keadaan baik.