Pelatihan Staf Karyawan dan Satuan Keamanan FK-UMS

Jum’at 6 Juni 2014, Bertempat di ruang sidang lantai 2 FK-UMS, FKUMS mengadakan pelatihan dalam rangka untuk menghidari kecelakaan dalam pemanfaatan lift, dalam prosedur penyelamatan penumpang lift harus dilakukan sesuai dengan langkah yang benar dan dilakukkan secara hati-hati tetapi tidak terlambat.
Dalam pelatihan yang diikuti oleh staf karyawan dan satuan keamanan FK-UMS diharapkan peserta dalam menangani kasus-kasus mengenai pemanfaatan lift dapat diselesaikan sendiri.

Dalam pelatihan ini dijelaskan petugas dalam penyelamaat harislah bersikap tenang, tidak panik, tidak terpengaruh oleh kemarahan penumpang lift maupun pihak lainnya, sehingga mampu memikirkan prosedur yang akan dilalui tahap demi tahap. Dalam pelatihan ini juga dilakukan simulasi kasus yang terjadi ketika dalam lift ada penumpang kemudian lampu padam.