Penandatanganan Perjanjian Kerja sama terkait Implementasi Caturdarma dan Pendampingan Akreditasi Pendirian Prodi FK UMSIDA

Pada hari Kamis (7/3) FK UMS mengadakan kunjungan ke FK UMSIDA dalam rangka Penandatanganan Perjanjian Kerja sama terkait Implementasi Caturdarma dan Pendampingan Akreditasi Pendirian Prodi FK UMSIDA. Fokus pendampingan pada kesempatan yang ketiga kali ini adalah terkait dengan sarana dan prasarana. Fasilitas yang memadai merupakan fondasi penting dalam membentuk lingkungan belajar yang kondusif bagi mahasiswa kedokteran. Dengan sarana dan prasarana yang baik, mahasiswa akan lebih mudah untuk menyerap ilmu dan melaksanakan praktik klinis dengan baik. Selain itu, hal lain yang tidak kalah penting yang juga dibahas adalah terkait proses sharing informasi dan transfer of knowledge antara kedua belah pihak yang harus tetap berjalan. Melalui kolaborasi ini, FK UMS berharap dapat berbagi pengalaman, metode pengajaran terbaik, serta inovasi dalam kurikulum dan penelitian. Dengan saling berbagi pengetahuan, pengalaman, dan sumber daya, dapat memperkuat program pendidikan kedokteran dan mencetak dokter-dokter berkualitas tinggi yang siap bersaing di dunia medis dan mampu memberikan pelayanan kesehatan terbaik kepada masyarakat.

Kunjungi: https://www.instagram.com/p/C4PjJNRSG0m/