Sumpah Dokter ke-46, Luluskan 108 Dokter Baru

Pada hari Ahad, 30 April 2023 bertempat di The Alana hotel solo berlangsung sebuah acara yang sakral, yaitu pengambilan sumpah dokter baru FK UMS periode ke-46 tahun 2023. Pada periode ini FK UMS meluluskan 108 dokter baru dengan 54 orang diantaranya berpredikat cumlaude. Sumpahwan terbaik diraih oleh dr. Annisa Ayu Nabila dengan IPK 4,00. Prosentase kelulusan first taker UKMPPD untuk CBT adalah 94,6%, sedangkan untuk OSCENAS adalah 99,1%. Acara sumpah dokter dihadiri oleh Rektor UMS Prof. Sofyan Anif, M.Si, dan Sekretaris BPH UMS, Dr. Sabar Narimo, M.M, MPd. FK UMS telah menerapkan pembelajaran etika dan moral kedokteran sebaik mungkin, serta dilengkapi dengan Al Islam Kemuhammadiyahan. Tujuannya, adalah untuk mencetak lulusan yang profesional, religius islami, mandiri, berahlak mulia, kuat, tahan banting dan mampu bekerja interdisipliner, yang siap mengukir prestasi di kancah nasional dan internasional. Sehingga harapannya ke depan, lulusan FK UMS tidak hanya akan menjadi dokter, namun juga pejabat struktural pada rumah sakit dan institusi pendidikan serta instansi pemerintahan, seperti dinas Kesehatan, akademisi handal, peneliti terkemuka di kancah nasional dan internasional, dokter spesialis yang berkompeten, pengurus di berbagai asosiasi-asosiasi kedokteran, dan juga sebagai pemilik perusahaan (medical entrepreneur). Dekan FK UMS, Dr. dr. Flora Ramona Sigit Prakoeswa, M.Kes, Sp.KK, Dipl.STD-HIV/AIDS, FINSDV, FAADV, mengutip pepatah: “Success in not final, failure is not fatal. It is the courage that count”. Dan juga disampaikan bahwa hari ini bukanlah final, bukanlah akhir dari perjuangan, namun justru merupakan awal perjuangan dalam mengimplementasikan sumbangsih di dunia kerja nyata. Barakallahu.

#Muhammadiyah #PersyarikatanMuhammadiyah #UMS #FKUMS