Video Paparan Ultraviolet menjadi Juara 3 TELMILNAS 2019

Satu lagi prestasi diraih oleh mahasiswa Fakultas Kedokteran Universitas Muhammadiyah Surakarta pada ajang Temu Ilmiah Nasional (TEMILNAS) 2019 di FK UNS yang merupakan acara ilmiah tahunan yang diselenggarakan oleh Badan Analisis dan Pengembangan Ilmiah Nasional – Ikatan Senat Mahasiswa Kedokteran Indonesia (BAPIN – ISMKI). Adi topan, Rahma pranesti, dan Bella afifah dewanti berhasil meraih juara 3 pada cabang kompetisi Video Edukasi. Tema yang diangkat pada TEMILNAS kali ini adalah “Current Updates on Common Dermatovenerogical Diseases”. Dibawah bimbingan dr. Ratih Pramuningtyas, Sp.KK, Adi Topan dkk membuat video mengenai Paparan sinar Ultraviolet dan resiko yang ditimbulkan.

Video tersebut dibuat dengan tujuan edukasi dan pemberdayaan masyarakat komunitas di bidang penyakit kulit dan kelamin. TEMILNAS 2019 memiliki 3 rangkaian acara besar, yakni kompetisi Ilmiah Nasional yang diikuti oleh mahasiswa kedokteran seluruh Indonesia, pertemuan ketua lembaga ilmiah fakultas kedokteran se-Indonesia, dan simposium nasional. 4 tim Mahasiswa Fakultas Kedokteran UMS berhasil masuk finalis yaitu, 2 tim video edukasi, 1 tim poster publik dan 1 tim penelitian multicenter, dan menelurkan 2 piala pada ajang tersebut. Kegiatan-kegiatan kompetisi kemahasiswaan diharapkan akan meningkatkan daya saing dan kemampuan menulis serta soft skill mahasiswa.